Bahasa Asing Paling Dicari di Dunia Kerja selain Inggris di 2021
Penasaran bahasa asing apa sajakah yang paling dicari di dunia kerja? Simak penjelasan berikut ini
1. Bahasa Jerman
Bagi kamu yang punya impian bekerja di benua Eropa, maka bahasa Jerman adalah yang pertama harus kamu kuasai selain Inggris.
Dengan perkembangan bisnis dan ekonomi yang kuat menjadikan Jerman sebagai salah satu negara Uni Eropa yang jadi tujuan para pencari kerja.
Tentunya perusahaan-perusahaan besar Jerman pun sudah banyak melebarkan bisnis hingga Indonesia, seperti BMW, Allianz, dan Deutsche Bank Group.
Menurut Babbel, saat ini pun bahasa Jerman sudah memiliki 130 juta penutur di seluruh dunia.
Di sisi pendidikan, Jerman juga menyediakan banyak beasiswa perguruan tinggi yang menarik.
Jika kamu ingin kuliah di luar negeri, Jerman bisa menjadi salah satu tujuan negara terbaik.
2. Bahasa Mandarin
Bahasa Mandarin sering dianggap sulit oleh banyak orang karena nada dan hurufnya yang beragam. Padahal, bahasa yang satu ini sangat penting untuk dipelajari.
Tiongkok adalah salah satu negara ekonomi terbesar di dunia. Ada begitu banyak kegiatan ekspor-impor yang dilakukan Tiongkok dengan negara-negara lainnya di seluruh dunia.
Maka, tak heran jika para pengusaha di Tiongkok juga melakukan produksi di negara lain, termasuk Indonesia.
Dengan menguasai bahasa Mandarin, kamu punya peluang yang luas untuk bekerja di banyak perusahaan.
Baca juga: Aneka Resep Masakan Yang Enak Dan Lezat Hanya Disini.
Faktanya, beberapa lapangan pekerjaan saat ini membutuhkan karyawan yang memiliki kemampuan bahasa Mandarin.
Biasanya, perusahaan meminta skor Hanyu Shuiping Kaoshi (HSK) atau ujian bahasa Mandarin.
3. Bahasa Jepang
Selain dua bahasa di atas, bahasa Jepang juga disebut-sebut sebagai bahasa asing paling dicari di dunia kerja.
Alasannya serupa dengan bahasa Mandarin, yaitu karena Jepang merupakan negara ekonomi ketiga terbesar di dunia, seperti dikutip dari CNBC Indonesia.
Ada begitu banyak industri Jepang yang diakui secara internasional, mulai dari teknologi, otomotif, bahkan sastra.
Meski demikian, tidak banyak orang Jepang yang bisa berbahasa Inggris. Alasannya yaitu karena orang Jepang sangat bangga akan bahasanya.
Jadi jika tertarik untuk bekerja di berbagai sektor industri yang terkait dengan Jepang, kamu bisa mulai mempelajari bahasa Jepang.
4. Bahasa Spanyol
Bahasa asing selanjutnya yang bisa kamu pelajari adalah bahasa Spanyol. Mengapa?
Saat ini, sudah ada 450 juta penduduk dunia yang fasih berbahasa Spanyol. Selain itu, melansir Babbel bahasa Spanyol adalah bahasa resmi di 20 negara di dunia.
Bukan hanya di Eropa, tapi negara-negara Amerika Latin dengan pertumbuhan ekonomi yang pesat, seperti Paraguay dan Ekuador.
Selain itu juga, bahasa Spanyol juga begitu populer di Amerika Serikat. Nah, kamu yang ingin kerja dan kuliah di negeri Paman Sam pun harus mengusasai bahasa Spanyol, selain Inggris, tentunya.
5. Bahasa Prancis
Terakhir, bahasa asing yang paling dicari di dunia kerja adalah bahasa Prancis.
Pasalnya, terdapat sekitar 280 juta orang di dunia yang merupakan penutur bahasa Prancis.
Selain itu, mengutip Lingoda, bahasa yang satu ini berada di peringkat kelima bahasa dengan pengguna terbanyak di dunia.
Banyak lembaga internasional menggunakan bahasa Prancis sebagai bahasa resmi, seperti PBB, FIFA, Mahkamah Internasional, dan Uni Eropa.
6. Bahasa Portugis
Layaknya bahasa Spanyol, bahasa Portugis dipakai di beberapa negara sebagai bahasa nasionalnya.
Salah satunya adalah Brasil, negara yang perekonomiannya begitu menjanjikan, seperti dilaporkan WorldPopulationReview, dengan mencatatkan nilai GDP (nilai pasar barang dan jasa) tertinggi kesembilan di dunia.
Jika kamu memilih kuliah dan bekerja di Eropa pun, negara seperti Portugal merupakan penutur fasih bahasa Portugis.
Saat ini, bahasa Portugis sudah memiliki lebih dari 260 juta penutur fasih.
Itulah 6 bahasa asing paling dicari di dunia kerja selain bahasa Inggris.
Jadi, tidak ada salahnya jika kamu ingin mulai mempelajari bahasa-bahasa tersebut.
Kalaupun industri atau perusahaanmu tidak menjadikan bahasa asing sebagai kualifikasi, setidaknya kamu punya nilai lebih dari segi bahasa.
Posting Komentar
0 Komentar